Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Istilah Istilah Tanda Tempo

Sering kita dengar lagu yang biasanya dinyanyikan dengan lambat tiba-tiba diubah dengan cara dinyanyikan dengan cepat. Mendengar lagu yang diubah kecepatannya, sekejap kita akan merasa janggal. Coba saja nyanyikan lagu “Mengheningkan Cipta” dengan kecepatan seperti ketika kita menyanyikan lagu “Halo-Halo Bandung”. Bagaimana rasanya? Kita merasa aneh karena cita rasa lagu tersebut akan ikut berubah pula.

Oleh karena itu, kecepatan menyanyikan lagu sebaiknya mengikuti petunjuk yang telah dibuat oleh penciptanya. Dalam hal ini kita perlu mengenal istilah tempo. Tempo adalah istilah untuk menentukan cepat lambatnya lagu dinyanyikan. Ada lagu yang bertempo cepat, sedang, dan ada pula lagu yang bertempo lambat. Istilah-istilah sebagai tanda tempo biasanya menggunakan Bahasa Italia. Akan tetapi, dapat juga kita menggunakan istilah dalam bahasa sendiri untuk memberikan tanda tempo tersebut. Pencipta lagu biasanya telah menentukan tempo lagu ciptaannya. Penetapannya dilakukan dengan menuliskan tanda tempo di kiri atas notasi lagu. Tanda tempo sebuah lagu berlaku untuk keseluruhan teks lagu tersebut.

Istilah Istilah Tanda Tempo

Largo = Lambat sekali

Lento = Lebih lambat

Adagio = Lambat

Andante = Sedang

Moderato = Sedang agak cepat

Allegro = Cepat

Vivace = Lebih cepat

Presto = Cepat sekali


Variasai Pemakaian Tanda Tempo

Istilah-istilah tempo di atas dapat berdiri sendiri. Namun, pencipta lagu kadang-kadang masih menambahkan istilah lain bagi lagunya. Penambahan istilah ini tentu ada maksudnya karena ungkapan cita rasa lagu lewat kecepatan lagu tersebut memang harus tergambarkan dengan lebih tepat. Oleh karena itu, sering kita jumpai sebuah lagu diberi tanda tempo berupa gabungan dua istilah, atau berupa penambahan akhiran tertentu, dan sebagainya.

Berikut ini disajikan beberapa variasi pemakaian tanda tempo.

1) Menggabungkan dua istilah

Biasanya dilakukan untuk dua istilah yang berdekatan, misalnya: Allegro Vicave, yang berarti lebih cepat dari allegro tetapi kurang dari vivace.

2) Menambahkan istilah lain

Biasanya dilakukan untuk menambahkan sifat tertentu dari sebuah lagu.

____ con amore : dengan penuh cinta

____ con brio : dengan hidup

____ con fiesto : dengan meriah

____ con espressione : dengan penuh perasaan

____ con dolore : dengan sedih

____ con maestoso : dengan agung

Penerapannya misalnya,

Adagio con maestoso : lambat dengan agung 

Allegro con fiesto : cepat dengan meriah.

Untuk praktisnya, istilah con sering dihilangkan, sehingga menjadi: Adagio maestoso, allegro fiesto, dan sebagainya.

3) Menambahkan akhiran tertentu

Biasanya akhiran tersebut adalah etto yang berarti agak dan issimo yang berarti sangat.

Allegro → allegretto : agak cepat

Allegro → allegrissimo : sangat cepat

Largo → largetto : agak lambat

Largo → largissimo : sangat cepat

Demikian semoga bermanfaat.



Posting Komentar untuk "Istilah Istilah Tanda Tempo"